Wednesday, May 11, 2016

Surat untuk diriku sendiri di 5 tahun mendatang


Berbicara 5 tahun mendatang , begitu banyak yang ingin kusampaikan pada  diriku , 5 tahun mendatang ...itu artinya umurku menjadi 26 tahun. Umur yang sudah matang 
Inilah suratku untuk diriku sendiri di 5 tahun mendatang
Apa kabar dirimu ?? Bagaimana  saat ini ?Apakah kamu bahagia??
Apakah kamu  ingin tetap bertahan diusiamu ke 26 atau ingin kembali keusia 21 ?? Kuharap engkau bahagia selamanya...


1.   Menjadi manusia yang bersyukur


 Hidup selama 26 tahun  tentu memberikan  banyak pengalaman  dan perubahan dalam hidupmu  bertemu dengan banyak orang dan pastinya bergumul dalam pekerjaan .Apakah kamu menikmati semuanya? Kuharap kamu menjadi wanita yang selalu bersyukur .Hidup ini akan sangat berat bila Cuma mengeluh .Jangan pernah membandingkan hidup yang kaujalani dengan hidup orang lain. Tuhan sudah mengatur semuanya ,percayah dia mempunyai rancangan-rancangan indah dari tangan nya yang perkasa  melebihi rancanganmu sendiri. mengeluh  hanya akan membuat hidup mu terasa sulit dan berat .Hidup ini sudah cukup  membebanimu ,bersyukurlah  karna engkau masih bisa bernafas dalam  bekerja dalam keadaan sehat. Bersyukur akan membuat bebanmu berkurang dan kamu akan menjadi  lebih bahagia menjalani hidup ini .bersyukur  akan membuatmu  menjadi pribadi yang kuat.


                                       2. Pribadi yang pemaaf dan santun

















Dimanapun kamu berada saat ini , aku ingin mengatakan bahwa inilah hidup yang harus kamu jalani . Hidup dengan orangtua ,keluarga dan teman-teman bahkan dengan orang lain membuatmu  merasakan karakter setiap orang berbeda .Kamu pasti mengenal banyak orang disekitarmu .Tidak semua perlakuan dari setiap orang baik tapi ingatlah menjadi pribadi yang baik harus ada dalam dirimu  . Jika teman ,keluarga ataupun saudaramu melakukan kesalahan , sekalipun kesalahan fatal maka ingatlah kamu adalah orang dewasa  diusiamu yang 26 .Kamu tahu harus bersikap apa dan berlaku bijaksana .Jangan pernah mencari musuh .Kamu juga pasti pernah melakukan kesalahan .Dendam  tak  akan  menyelesaikan masalah .Bijak dalam  bersikap . Kamu  juga pasti tahu tata krama , lebih sopan dan  menghormati  orangtua  (orang yang lebih tua ) dan kepada semua orang  percayalah maka hidup yang kamu jalani pasti indah karna semua orang akan selalu senang atas sikapmu yang lembut  .

    3.   Kejar cita-cita yang selalu kamu impikan


















Semua orang pasti punya cita-cita dalam hidup ini.Begitu juga dengan kamu .Sudahkah cita-cita yang kamu impikan siang dan malam  terwujud ?  semuanya belum terlambat diusia mu yang ke 26 ini .tidak pernah ada kata ‘’terlambat’’ dalam hidup ini .Kamu sudah mempunyai banyak pengalaman, pendidikan  yang lebih baik otomatis membuka wawasanmu lebih luas .kamu pasti sudah matang berpikir dan bertindak dalam  perencanaan untuk menggapainya. Kejarlah cita-citamu selagi engkau hidup , dekaplah mimpi mu itu. Bukankah itu yang paling kamu inginkan dalam hidupmu ? Maka kamu  akan merasakan kepuasan dalam hidup ini .cita-cita yang kamu impikan  menjadi wanita seorang guru yang berdedikasi tinggi, memiliki rumah , usaha dan menjadi penulis adalah cita-citamu .Kamu pernah melakukannya dulu , aku ingin kamu tetap berjuang.Kamu berusaha sejauh mungkin untuk membangun semua mimpimu itu .Berdoa dan berusaha  karna mimpimu  kelak akan  menjadi kenyataan .

    4. Dekat dengan  orangtua dan keluarga


Orangtua dan keluarga akan tetap menjadi  nomor satu didalam hidup mu .Jangan pernah lupa akan jasa-jasanya .Mereka selalu ada untuk mu bahkan setiap saat  selama 26 tahun engkau hidup .Mereka  berjuang menyekolahkan  dan membiayai kebutuhanmu , merawat.Mereka juga lebih mendahulukan keinginanmu  daripada keinginan mereka sendiri .Mereka rela melakukannya supaya engkau bahagia .Supaya engkau lebih maju daripada orangtuamu sendiri .Jangan lupa untuk membahagiakan mereka. Diusia mereka yang sudah senja ini ingin kasih sayangmu sebagai anak, Mereka ingin berjumpa dengan  anak-anak yang dikasihinya .Jika kamu sudah menjadi orang sibuk , tidak dapat  mengunjungi mereka  secara rutin, setidaknya rajinlah menghubungi mereka  . Masih ingatkah kamu  selalu bermain dengan saudara-saudaramu waktu engkau kecil ? Betapa hangatnya persaudaraan itu .Kamu selalu sayang pada adik-adikmu , lihatlah mereka sudah besar dan sibuk sekolah . Kamu  pernah berjanji  bahwa kamu akan selalu membantu orangtua , membantu  adik-adikmu  memperjuangkan mereka . Ingatlah .....Jangan pernah sekali-kali  menyakiti hati  dan perasaan mereka  .Mereka adalah keluargamu sendiri  satu darah. Ingat..  kamu  adalah gambaran keluargamu sendiri ,Ayah Ibumu .

  5.Menabung 









Kamu pasti sibuk dengan pekerjaanmu saat ini , kamu sudah memiliki gaji , Kamu pasti sudah pandai mengatur keuanganmu sendiri di usia yang ke 26 .Pengeluaran dan pemasukan  tiap bulan sudah menjadi bagian dari hidupmu .kamu pasti sudah tahu apa itu hemat dan boros ,aku tetap percaya pada dirimu  bahwa kamu  pasti sudah pintar menyisihkan sebagian dari pendapatanmu ,Mana yang harus dipakai untuk kebutuhan , dikirim ke kampung dan ditabung. ya  menabung , kebiasaanmu yang sejak kecil diajarkan oleh orangtuamu. Kamu harus disiplin dalam hal keuangan . kamu tahu bagaimana rasanya mendapatkan uang dengan keringatmu sendiri , dan kamu pasti tahu menggunakannya untuk kebutuhanmu bukan keinginanmu .Kamu pasti lebih paham akan makna menabung ,kamu mengerti mengapa harus menabung , kamu rela menyimpan uangmu, daripada membeli sesuatu yang sama sekali tidak berguna.Kuharap engkau selalu begitu .

    6. Traveling 



















Kemana sajakah engkau  berpetualang selama hidupmu ? diusiamu  ke 26 tahun ini ? Kuharap engkau tidak  diam terpaku disuatu tempat hanya karna kesibukanmu .Traveling adalah hobby mu  , ku harap engkau masih mengingat tempat-tempat terindah yang ingin kau jelajahi dalam hidupmu. Kamu  tidak ingin hidup yang monoton , tetapi kamu adalah wanita  petualang .Aku yakin jiwamu masih seperti dulu , selalu bersemangat jika bepergian kesuatu tempat. Aku yakin dari segi financial , kamu tidak akan mempunyai kendala. Aku masih ingat kenekatan dirimu di usia muda menjadi backpacker bersama teman-teman.Jiwamu yang menyala-nyala dan selalu bersemangat ,ingin tahu segala hal .kamu  ingin menjelajah dunia yang indah yang telah Tuhan ciptakan dalam hidupmu .Tempat-tempat exotic bagaikan surga dunia.Hatimu akan  tentram damai berada ditempat itu.Engkau juga ingin berjumpa dengan masyarakat lokal ,mengenal  budaya  mereka yang sama sekali asing bagimu , dan berwisata kuliner yang  berbeda rasa tapi nikmat hasil tangan-tangan manusia . Luangkanlah  sedikit waktumu untuk  menjelajahi tempat itu dan nikmatilah  hidup ini .

 7.  Peduli Kesehatan


















Aku tahu kamu akan selalu menjadi wanita hebat.Kamu adalah wanita sibuk yang cerdas .Kamu tahu bahwa kesehatan itu penting dan kesehatan itu mahal .Kamu selalu berolahraga dengan teratur  ,mengatur pola makanan , sarapan pagi , tidak suka jajan sembarangan,kamu selalu ingin menjadi wanita mandiri yang menjaga kesehatan agar segala aktivitas mu lancar.Kamu tidak suka menyentuh obat yang rasanya sangat tidak enak.Tetaplah begitu , kamu mengerti bahwa kesehatan itu adalah kecantikan .J   
8. Menikah


No comments:

Post a Comment