Friday, September 30, 2016

Libur impian ke Turki bareng Cheria Tour


5 destinasi impian ke Turki
Dari dulu, traveling adalah hobby saya. Saat ini, saya masih sibuk menjelajahi indahnya surga di indonesia yang tak ada habis-habisnya. Selain wisata domestik saya tentunya menginginkan wisata luar negeri. Sudah banyak daftar negara yang ingin saya kunjungi. Salah satunya adalah berlibur ke Turki.
Kenapa Turki ? karna Turki adalah sebuah negara yang memiliki banyak sejarah. Turki adalah negara bekas jajahan portugis. Selain memiliki sejarah yang tinggi, liburan ke Turki juga tidak repot. Saya tidak perlu repot-repot mengurus Visa, karna berkunjung ke Negara ini sangat mudah dalam urusan Visa.
Berikut ini adalah 5 destinasi yang wajib saya kunjungi jika berada di Turki
Pada hari pertama, semua akan dimulai dari bandara Soekarno-Hatta, jakarta menuju Istanbul, Turki.
Istanbul

Bersama rombongan, saya bisa membayangkan tiba di tanah turki dengan teman-teman. Kemudian menuju Bursa sambil menikmati pemandangan alam dengan menyebrangi Laut Mara dengan Kapal Ferry. Saya bisa beristirahat di hotel Sheraton yang indah dan mewah  setara dengan * 5.
Kemudian pada pagi harinya, saya bisa menikmati kota istambul yang kaya akan sejarah, arsitektur megah, seni yang luar biasa. Saya bisa menikmati kemegahan istana Topkapi yang sangat terkenal secara nyata. Selain itu, saya juga bisa mengunjungi Blue Mosque yang megah dengan masjid unik berkubah yang didominasi warna biru. Ketika malam hari, kemegahan akan bertambah ketika warna lampu didominasi warna biru.
Galata Kulesi

Galata Kulesi atau yang disebut Galata Tower telah menjadi icon negara Turki. Tempat ini adalah sisa peninggalan Republik Genoa di Konstantinopel atau disebut Istanbul. Disini bisa dijumpai dengan mudah restoran, cafe, bahkan klub malam dengan pemandangan indah kota Istanvul dan selat Bosphorus.
Pamakkale

Saya berharap bisa menikmati kota Pamukkale yang unik dan indah. Pamukkale disebut juga Cotton castle  yang memiliki arti “Istana Kapas’ memang sekilas seperti kapas karna putih dan megah. Pamukkale terjadi karna fenomena alam dan terdiri dari batu yang tersusun . Ditempat ini, sangat ramai wisatawan, saya berangan-angan suatu hari nanti  bisa berendam air panas sambil menikmati keindahan alam turki yang menawan. Konon, air panas ini katanya bisa menyembuhkan penyakit.
Cappadocia

Selain Pakkale, perjalanan kemudian dilanjutkan dengan ke kota Cappadocia, yang terletak dibagian tengah dengan pemandangan yang luar biasa. Pemandangan landcape dengan keindahalan balon udara menjadi penarik wisatawan. Tempat ini terkenal dengan balon udara. Jadi, saya ingin sekali mencoba wisata balon udara. Pasti pemandangan jauh lebih indah bila dinikmati dari udara.
Hagia Sohia

Turki terkenal dengan sejarah dan peradaban yang tinggi. Liburan ke Turki pasti nggak afdol dong bila tidak mengunjungi Hagia Sohia. Dahulu, Hagia Sophia adalah gereja orthodox yang kemudian diubah menjadi masjid dibawah pemerintahan Kaisar Ottoman. Hagai Sophia adalah perpaduan antara gereja dan masjid yang berubah menjadi Museum yang indah.  Arsitekturnya sangat megah dan masih sangat jelas. Saya bisa belajar  dan mendapat pengetahuan baru sekaligus pengalaman di tempat ini.
            Selain wisata tempat, saya juga ingin menikmati wisata kuliner Turki. Berjalan-jalan di Turki sambil makan Kebab. Membawa oleh-oleh Turkish Delight, yaitu sejenis manisan dengan dasar gel pati. Menikmati Dondurma atau es krim Turki  sambil menyaksikan atraksi sang penjual. Kemudian menikmati Pide atau Pizza khas Turki yang terbuat dari roti pita dan diberi toping daging. 
Saya paling suka traveling beramai-ramai. Karna selain asyik tentunya saya memiliki teman untuk berbagi. Jika liburan ke Turki, saya akan menggunakan paket wisata. Alasannya simpel, saya tidak perlu repot-repot memikirkan hotel, makanan, transportasi bahkan bahasa. Jadi, saya bisa liburan tanpa khawatir. Untuk itu, saya berpikir keras untuk memilih paket wisata yang nyaman dan pastinya harga terjangkau. Setelah mencari kesana-kemari, akhirnya, saya memutuskan untuk memilih paket wisata Cheria Tour.
Mengapa Cheria Tour ?

Cheria Tour adalah sebuah jasa biro perjalanan yang menawarkan akomodasi ke luar negeri seperti jepang, korea, malaysia sampai ke eropa.Semua keperluan kita akan diurus langsung oleh Cheria tour  mulai dari Tiket pesawat, akomodasi hotel, transportasi, makanan, bagasi pesawat 30 kg, Airport Handling, APT Tax Airlines, Perlengkapan Wisata, Tour Leader, PPN 1% .
Sebelum berangkat liburan, Cheria Tour akan melakukan meeting dengan calon wisatawan untuk membahas hal-hal yang inginkan. Untuk itu, kita akan dibantu untuk membuatkan passport, visa, penukaran uang serta kebutuhan lainnya yng kita perlukan ketika liburan. Kemudian para wisatawan akan dikumpulkan dan berangkat dari Bandara Soekarno-Hatta  ke istanbul, Turki. Jadi, semuanya sudah direncanakan secara matang oleh Cheria Wisata Tour Travel. Untuk informasi liburan di Turki selengkapnya bisa dilihat Travel Tour Wisata Turki . Selain liburan ke Turki, sahabat juga bisa Umroh ke tanah suci, nggak kebayang dong betapa bahagianya, jalan-jalan sambil umroh ke tanah suci, Mekkah. Informasinya selengkapnya hanya  di Umroh Plus Turki.
Untuk Jadwal perjalanan dan hotel bisa berubah sewaktu-waktu, untuk itu saya selalu rajin men cek setiap perkembangan Cheria Tour. Selain itu tersedia beberapa paket menarik lainnya, waktu dan tempat disesuaikan ada paket 5 hari, 10 hari bahkan 16 hari tergantung kebutuhan sahabat. Bagaimana tertarik bukan? Ayo, segera kunjungi Cheria Tour dan tentukan tempat liburan pilihanMu! Traveling, Percayakan hanya kepada Cheria Wisata Tour Travel !
Cheria Tour ceria liburannya!! 
Untuk info selanjutnya, segera kunjungi dan hubungi.
PT. CHERIA TOUR – Biro Perjalanan Umroh, Haji & Tour Muslim halal Syariah
Gedung Twink Lt.3
Jl. Kapten P. Tendean No.82
Mampang Prapatan
Jakarta Selatan, DKI Jakarta 12790
Telepon : 021 – 7900 216
(Hunting)
Mobile : 021 444 610 74
Email : info [at]cheria-travel.com
BB : 5a38ce71
whatsApp : 085777773531


***

Tulisan ini diikutsertakan dalam lomba Lomba menulis artikel

No comments:

Post a Comment